BAUBAU, tirtamedia.id – Pj Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) Andap Budhi Revianto membagikan 500 bantuan paket sembako kepada masyarakat di Kota Baubau. Selasa (17/10/2023).
Bagi-bagi sembako ini dilakukan Pj Andap Budhi Revianto dalam rangka memperingati hari jadi atau Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Baubau ke- 482 tahun.
Dalam kesempatannya Andap mengatakan, pemberian bantuan paket sembako ini merupakan wujud komitmen serta kepedulian pemerintah provinsi (Pemprov) kepada masyarakat.
“Ini merupakan wujud komitmen Pemprov Sultra kepada masyarakat Kota Baubau sebagai salah satu bentuk tali asih dan kepedulian kepada sesama,” kata Andap.
Selain memberikan bantuan paket sembako, Andap juga turut mendoakan dan mengajak seluruh pihak agar terus bersinergi dalam mewujudkan percepatan pembangunan di Kota yang dikenal dengan julukan 1000 banteng ini.
“Semoga peringatan hari ulang tahun ini menjadi momentum menjaga semangat kolaborasi untuk terus memajukan Kota Baubau sebagai percepatan pembangunan menuju Baubau yang maju dan modern,” ujarnya.
Penulis : Husni Mubarak.